Ciri Khas Bali Fashion

Fashion bisa dikatakan life style seseorang yang tidak bisa lepas dari kehidupan manusia. Apalagi fashion wanita, tidak akan ada habisnya. Fashion wanita berasal dari ujung rambut hingga ujung kaki. Demi memenuhi gaya hidup, kadang seseorang mau berkorban untuk apapun. mereka rela mengeluarkan banyak uang untuk memenuhi life style yang mereka inginkan.

Di Indonesia, terdapat banyak sekali suku, agama, ras, budaya, dan daerah. Setiap daerah memiliki tata cara yang berbeda- beda, termasuk fashion yang digunakan. Seperti di Bali misalnya. Warga Bali memiliki fashion yang berbeda- beda dalam kehidupan sehari- harinya. Seperti yang biasa dilihat, bahwa Bali fashion memang berbeda dengan fashion- fashion daerah lain.

Fashion memang sangat melekat pada kehidupan manusia. Fashion bisa mempengaruhi gaya hidup seseorang. Terkadang fashion bisa menjadi salah satu ciri dimana seseorang tersebut tinggal. Karena life style orang berbeda- beda, maka dari itu fashion mereka juga berbeda- beda. Bali mempunyai berbagai macam- macam fashion yang bisa digunakan oleh warga bali. Berikut kira-kira fashion yang berada di Bali :

Kebaya Bali
Kebaya memang sudah menjadi ciri warga Indonesia. Tidak hanya pula Jawa saja yang mempunyai kebaya. Tetapi Bali pun memiliki kebaya sendiri. Kebaya yang dimiliki warga Bali pastinya berbeda dengan kebaya- kebaya orang Jawa. Kebaya Bali identik dengan kemben.

Jika anda tidak tahu kemben, kemben adalah kain yang seperti selendang yang digunakan untuk menutup bagian dada perempuan. Kemben ini, digunakan seperti ketika anda sedang menggunakan handuk. Tetapi setelah menggunakan kemben, lengan kanan dan kiri anda ditutup dengan kain yang sama warnanya dengan kemben. Biasanya kebaya Bali menggunakan bahan kain songket.

Perhiasan Perak Bali
Selain kostum, semua orang memang tidak bisa terlepas dari yang namanya accessories dan perhiasan. Di Bali memang terkenal dengan peraknya. Perak yang diproduksi dari Bali memang berbeda dari perak- perak lainnya. Selain itu, perak yang diproduksi dari Bali memang sangat unik. Maka dari itu, jika anda pergi wisata ke Bali jangan lupa untuk menyempatkan untuk membeli perhiasan perak Bali.

Terdapat berbagai model perak Bali yang ditawarkan untuk para pecinta perak. Seperti kalung, gelang, cincin, dan anting- anting. Selain itu, ada juga batu perak yang bisa konsumen miliki. perhiasan perak Bali di desain dari perak putih dan juga perak kuning. Perak bali bisa anda jadikan oleh- oleh untuk anda yang sedang berlibur di Bali. Pastinya perak Bali ditawarkan dengan berbagai variasi harga bergantung pada desainnya.

Fashion selalu berbeda dari sekarang hingga nantinya. Terkadang orang yang tidak mengikuti perkembangan tersebut, bisa dikatakan kuno.  Selain itu, fashion juga bisa mempengaruhi derajat seseorang. Bagaimana dengan fashionmu? Apakah fashion yang dikenakan saat ini sudah terupdate? Jika belum, update-lah fashionmu agar bisa lebih menarik dengan mempertimbangkan informasi yang sudah dipaparkan di atas.


Comments